Skripsi
Pengaruh Layanan Konseling Kelompok terhadap Peningkatan Konsep Diri Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 2 Randudongkal Kabupaten Pemalang Tahun Pelajaran 2011/2012
Kata kunci : Layanan Konseling Kelompok, Peningkatan Konsep Diri.
Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah layanan konseling kelompok sangat berpengaruh terhadap peningkatan konsep diri pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 2 Randudongkal Kabupaten Pemalang? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh layanan konseling kelompok terhadap peningkatan konsep diri pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 2 Randudongkal Kabupaten Pemalang Tahun Pelajaran 2011/2012.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan layanan konseling kelompok pada peserta didik kelas VIII SMP N 2 Randudongkal Kabupaten Pemalang, Bagaimana konsep diri peserta didik kelas VIII SMP N 2 Randudongkal Kabupaten Pemalang, Pengaruh layanan konseling kelompok terhadap peningkatan konsep diri peserta didik kelas VIII SMP N 2 Randudongkal Kabupaten Pemalang Tahun Pelajaran 2011/2012.
Populasi dalam penelitian ini adalah 160 peserta didik dengan sampel berjumlah 40 peserta didik dan teknik pengambilan sampel menggunakan proportional random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik angket, teknik wawancara, dan teknik dokumentasi, uji validitas dalam penelitian ini menggunakan korelasi product moment dan uji reliabilitas menggunakan rumus Spearman Brown, sedangkan analisis data dalam penelitian ini menggunakan korelasi deskriptif prosentase dan korelasi product moment.
Dari hasil analisis diperoleh rxy sebesar 0,756 dan setelah dikonsultasikan pada rtabel untuk n = 40 taraf signifikasi 5% diperoleh rtabel = 0,312, maka rxy > rtabel atau 0,756 > 0,312 yang berarti Terdapat pengaruh layanan konseling kelompok terhadap peningkatan konsep diri peserta didik kelas VIII SMP N 2 Randudongkal Kabupaten Pemalang Tahun Pelajaran 2011/2012.
Dengan demikian, dapat disimpulan bahwa penelitian ini adalah Terdapat Pengaruh Layanan Konseling Kelompok Berpengaruh Positif Terhadap Peningkatan Konsep Diri Peserta Didik kelas VIII SMP N 2 Randudongkal Kabupaten Pemalang Tahun Pelajaran 2011/2012. Saran bagi Kepala Sekolah selalu memantau segala perilaku pesera didik guna mengetahui permasalahan yang dialami peserta didik khususnya peningkatan konsep diri peserta didik, bagi guru BK hendaknya supaya memberikan bimbingan dan konseling yang ekstra ketat, bagi peserta didik yang menjadi responden hendaknya dapat lebih meningkatkan konsep diri melalui berkonsultasi kepada guru pembimbing dalam mengahadapi masalah.
1107500629 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain