Skripsi
FUNGSI PENGGUNAAN WACANA DRAMATIK DALAM NOVEL TENGGELAMNYA KAPAL VAN DER WIJCK KARYA HAMKA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA
Kata Kunci: penggunaan wacana dramatik, fungsi wacana dramatik, novel
Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) penggunaan wacana dramatik yang terdapat dalam novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck karya Hamka (2) fungsi wacana dramatik dalam novel tersebut (3) implikasinya terhadap pembelajaran sastra.
Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan penggunaan wacana dramatik yang terdapat dalam novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck karya Hamka, mendeskripsikan fungsi penggunaan wacana dramatik dalam novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck karya Hamka, dan mendeskripsikan implikasi hasil penelitian dalam pembelajaran sastra.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mendeskripsikan rumusan masalah. Sumber data berupa wacana dalam novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck karya Hamka. Wujud data berupa kutipan-kutipan wacana yang menyatakan fungsi penggunaan wacana dramatik yang terdapat dalam novel. Teknik pengumpulan data yang menggunakan teknik telaah isi, instrumen pengolahan data berupa kartu data. Teknik analisis data menggunakan teknik analisa naratif.
Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan, didapatkan lima jenis fungsi penggunaan wacana dramatik yang terdapat dalam novel Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck karya Hamka, yaitu menggambarkan konflik yang terdapat dalam novel, menjelaskan tentang amanat dan pesan yang terdapat dalam novel, menggambarkan penokohan dan karakteristiknya, menggambarkan latar atau tempat terjadinya peristiwa dalam novel, menggambarkan diksi dan gaya bahasa yang digunakan pengarang dalm novel. Dalam penggunaan wacana dramatik harus memenuhi enam kriteria yaitu, kohesi, koherensi, intensionalitas, akseptabilitas, informativitas, dan intertekstualitas.
Temuan hasil penelitian ini dapat diimplikasikan dalam pembelajaran sastra, karena penelitian ini dapat dimanfaatkan oleh guru bahasa Indonesia untuk mengapresiasi karya sastra novel, memahami unsur intrinsik dan unsur ektrinsik, serta menulis novel.
15105000370 | EKO f C1 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain