Skripsi
PERANAN KEGIATAN PALANG MERAH REMAJA DALAM MEMBINA SIKAP KEMANUSIAAN PESERTA DIDIK DI SMK TEXMACO PEMALANG TAHUN PELAJARAN 2016/2017
Istiqlaliyah.Maulida.2017, “Peranan Kegiatan Palang Merah Remaja
Dalam Membina Sikap Kemanusiaan Peserta Didik
di SMK Texmaco Pemalang Tahun
Pelajaran 2016/2017”. Fakultas Ilmu Pendidikan
dan Keguruan. Universitas Pancasakti Tegal.
Pembimbing I Dr. Sadali. M,Pd.
Pembimbing II Drs. Subiyanto. M,Pd.
Kata Kunci : Sikap, Kemanusiaan, PMR
Permasalahan dan pertanyaan penelitian ini adalah (1) Bagaimana pemahaman peserta didik terhadap kegiatan Palang Merah Remaja (PMR) Di SMK Texmaco Pemalang Tahun Pelajaran 2016/2017 ? (2) Bagaimana sikap kemanusiaan peserta didik di SMK Texmaco Pemalang Tahun Pelajaran 2016/2017 ? (3) Upaya apa saja yang dilakukan oleh pembina Palang Merah Remaja (PMR) dalam membina sikap kemanusiaan peserta didik melalui kegiatan Palang Merah Remaja (PMR) di SMK Texmaco Pemalang Tahun Pelajaran 2016/2017 ?
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif,dengan menggunakan sumber data primer dn sekunder, teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 663 peserta didik, 3(tiga) guru yaitu dua guru PPKn dan satu guru sebagai pembina PMR. Responden 11 peserta didik kelas X dan Responden 9 peserta didik kelas XI. Penelitian ini menggunakan pengecekan kesasihan data dengan Tringulasi, Member check, dengan analisis data meliputi Data Collection, Data Reduction, Data Display, Conclusion Drawing.
Simpulan bahwa : (1) Sikap kemanusiaan peserta didik sudah cukup baik dengan sikap displin yang tinggi dengan tidak terlambat masuk sekolah maupun masuk pada jam pelajaran. (2) Kegiatan palang merah remaja sudah cukup baik dimana peserta didik sangat antusias dalam mengikuti kegiatan PMR. (3) Upaya dalam membina sikap kemanusiaan peserta didik melalui kegiatan palang merah remaja sudah cukup aik dimana melalui pembiasaan yaitu salah satunya kegiatan penarikan infaq pada hari tertentu yang dilakukan oleh peserta didik, hal ini merupakan sikap kemanusiaan dalam kategori selalu menunjukan sikap kepedulian sosial.
Saran : (1) Bagi peserta didik agar selalu memperhatikan penjelasan oleh guru sehingga akan timbul kesadaran dan motivasi dari dalam diri untuk selalu meningkatkan rasa sikap kemanusiaan dan mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. (2) Bagi sekolah agar memperhatikan ekstrakurikuler disekolah dan mendukung penuh dengan memfasilitasi kebutuhan ekstrakurikuler.
12135000090 | IST p C1 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain