Skripsi
PENGARUH KARAKTERISTIK PERUSAHAAN TERHADAP TINGKAT PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN PERIODE TAHUN 2012-2017 DI BURSA EFEK INDONESIA
Falasifa Qonita. “Pengaruh Karakteristik Perusahaan Terhadap Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan pada Perusahaan Sub Sektor Makanan dan Minuman Periode Tahun 2012-2017 di Bursa Efek Indonesia”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, dan ukuran dewan komisaris terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan pada perusahaan sub sektor makanan dan minuman periode tahun 2012-2017 di Bursa Efek Indonesia. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive sampling dimana pengumpulan data diolah menggunakan kriteria yang ditentukan. Metode analisis data dan uji hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu statistik dekstiptif, regresi logistik, uji F dan uji T. Hasil penelitian menunjukan bahwa adanya pengaruh positif atau signifikan variabel ukuran perusahaan dan profitabilitas terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Sedangkan variabel leverage dan ukuran dewan komisaris berpengaruh secara negatif terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan.
Kata kunci : pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan, ukuran perusahaan, profitabilitas, leverage, ukuran dewan komisaris
41145001430 | QON p C1 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain