Skripsi
"Efektivitas Layanan Bimbingan Belajar pada Anak Berkesulitan Belajar (Studi Kasus pada Siswa Kelas X SMA Walisongo Ketanggungan Brebes Tahun Pelajaran 2009/2010)
ARISANTI, PUJI. 2010. Efektivitas Layanan Bimbingan Belajar Pada Anak Berkesulitan Belajar (Studi Kasus pada Siswa Kelas X SMA Walisongo Ketanggungan Brebes Tahun Pelajaran 2009/2010). Skripsi: Prodi. Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pancasakti Tegal.
Kata Kunci: Bimbingan Belajar, Anak Berkesulitan Belajar
Penelitian ini mengambil pokok permasalahan mengenai efektivitas pelaksanaan layanan bimbingan belajar pada siswa berkesulitan belajar. Tujuan yang ingin dicapai adalah untuk mengetahui kondisi belajar, model pelaksanaan bimbingan belajar, serta efektivitas layanan bimbingan belajar pada siswa kelas X SMA Walisongo Ketanggungan Brebes Tahun Pelajaran 2009/2010.
Dari hasil evaluasi ulangan harian, siswa yang berkesulitan belajar sekaligus sebagai subyek penelitian dapat diidentifikasi yaitu 13 siswa yang pencapaian prestasinya rendah dengan kesulitan belajar diantaranya memiliki motivasi belajar yang rendah sejumlah 5 siswa (atau 38,46%) serta memiliki sikap dan kebiasaan belajar yang buruk sejumlah 8 siswa (atau 61,54%). Metode pengumpulan data yang utama yaitu metode kasus yang didukung dengan angket, observasi dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan yaitu kasus dengan langkah: identifikasi, diagnosis, prognosis, terapi atau pemberian bantuan, dan tindak lanjut atau follow up.
Hasil penelitian menunjukkan kondisi belajar siswa sebelum layanan bimbingan belajar, di mana siswa yang berkesulitan belajar yaitu sejumlah 13 siswa yang pencapaian prestasinya rendah dengan rata-rata nilai mata pelajaran inti UAN yaitu Matematika, Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia hanya mencapai 53,85 dan jauh di bawah KKM masing-masing mata pelajaran. Model pelaksanaan bimbingan belajar yang dilaksanakan terhadap siswa kelas X SMA Walisongo Ketanggungan Brebes adalah layanan bimbingan individual/pribadi dengan dipadukan layanan konseling individual/pribadi.
Efektivitas layanan bimbingan belajar terhadap kasus siswa berkesulitan belajar kelas X SMA Walisongo Ketanggungan Brebes Tahun Pelajaran 2009/2010, dilihat dari perubahan motivasi serta sikap dan kebiasaan belajar siswa, dan kedua dari pencapaian prestasi belajar siswa yang bersangkutan. Motivasi belajar siswa berkesulitan belajar dapat ditingkatkan serta sikap dan kebiasaan belajar siswa dapat diperbaiki melalui layanan bimbingan belajar. Dilihat dari pencapaian kedua aspek tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa layanan bimbingan belajar dikatakan efektif. Sedangkan jika dilihat dari pencapaian prestasi belajar siswa di mana dari sebelum layanan bimbingan belajar diperoleh mean sebesar 53,85 dan sesudah layanan bimbingan belajar diperoleh mean sebesar 68,08 yang berarti meningkat sebesar 14,23 atau 26,43%. Dengan demikian maka layanan bimbingan belajar dikatakan efektif.
Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai rekomendasi dalam mengatasi motivasi belajar siswa yang rendah, sikap dan kebiasaan belajar yang buruk serta sebagai upaya optimalisasi pencapaian prestasi belajar siswa dalam mencapai kriteria belajar tuntas di Kabupaten Brebes.
BK10003 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain